BAGAIMANA TIPS LOLOS TES JASMANI TNI
Dalam seleksi penerimaan anggota TNI tidaklah mudah. Karena materi tes terdiri dari beberapa tahapan salah satunya adalah penilaian unsur kebugaran jasmani.
Tes ini biasa disebut Garjas atau Kesamaptaan dengan urutan tes dimulai dari samapta A, kesamaptaan B, postur dan renang.
Pada tes Garjas ini berlaku bagi para calon Prajurit TNI dimana diharapkan peserta yang lolos tes akan mempunyai kesiapan fisik untuk menjadi seorang TNI.
Berikut ini disampaikan jenis seleksi kesamaptaan jasmani dan standar penilaiannya calon peserta seleksi
Tes Kesampataan Jasmani A
Tes samapta A adalah tes jasmani awal yaitu dimulai dengan tes lari 12 menit. Dari semua jenis tes jasmani menurut saya lari 12 menit hal yang paling berat dan sulit. Pasalnya setiap peserta diwajibkan berlari sekencang dan sejauh mungkin selama 12 menit saja.
Tes lari 12 menit disebut tes jasmani samapta A karena sangatlah berpengaruh diterima atau tidak nya menjadi anggota.
Lari 12 menit berjarak 3200 Meter atau (8 putaran x400 meter) lapangan sepak bola standar. Tips cara melatih agar kuat lari Saya sarankan Jika kalian sudah berlatih dan sudah sering uji coba lari 12 menit, maka sebagai patokan nilai lari yang harus dicapai sebagai standar kelulusan.
Baca Juga :PENDAFTARAN TARUNA AAU TAHUN 2022
Tes kesampataan jasmani B
- Pull Up untuk pria dan Wanita Chinning untuk wanita
Pull Up untuk calon pria adalah gerakan yang diawali dengan bergantung pada tongkat horizontal kemudian menarik badan ke atas sampai dagu melewati tongkat itu dan kembali turun sampai tangan lurus.
Kalian sebaiknya berlatih secara bertahap mula-mula melakukan gerakan secara benar Meskipun hanya sekali kemudian secara bertahap ditambah gerakan nya sesuai kemampuan selanjutnya berusahalah agar mampu melakukan 10 kali atau lebih dengan gerakan yang sempurna lebih baik sedikit demi sedikit tetapi sempurna daripada banyak tetapi gerakannya tidak sempurna.
BAGAIMANA TIPS LOLOS TES JASMANI TNI
Tips dan strategi gerakan pull up yang benar agar dapat nilai maksimal :
- Pemanasan sedikit terutama bagian lengan dan bahu, dan sambil mengatur nafas menunggu giliran. Manfaatkan waktu menunggu giliran dengan pelemasan. karena tes pull up dilakukan setelah lari 12 menit. Jadi Peserta tidak di izinkan istirahat apalagi minum.
- Konsentrasi jangan terlalu tegang, santai berguna untuk meringankan berat badan.
- Pegang tiang dengan erat, dan pastikan telapak tangan tidak basah. Jika basah dengan keringat, maka gosok ke tanah lintasan lari.
- Strategi agar dapat 18 kali pull up yaitu bersiap dan ketika mendengar kata mulai, kemudian angkat badan secara cepat, tetapi jangan juga terlalu cepat dan jangan badan banyak goyang karena akan membuang tenaga.
- Tetap fokus pertahankan momentum dan ritme, jangan sia-siakan tenaga. Usahakan kira-kira hingga sampai 12 kali naik. Kemudian saat naik yang ke 13-18 kali mulai pelan (1-2 detik saat naik hingga turun lurus) sambil mengatur nafas.
- Untuk wanita nilai chinning adalah 72 kali
- Push Up
Push up masih rangkaian kelompok Tes jasmani tni samapta B. Push up merupakan gerakan naik turun yang bertumpu pada kedua jari-jari kaki dan lengan, sedangkan wanita dengan bertumpu pada betis dan lengan.
Tes push up mengandalkan kekuatan otot dada dan otot lengan dan bahu. Bertujuan untuk melatih kekuatan (kebugaran) serta menguatkan otot bisep dan trisep. Setiap peserta diharapkan bisa mencapai 43 kali untuk mendapatkan nilai 100 (pria) dan 37 kali untuk wanita, hanya dalam waktu 60 detik (1 menit).
Saat push up, Peserta akan diminta tengkurap di atas matras dan diawasi oleh panitia untuk menghitung dan menilai apakah benar atau tidak gerakannya. Strategi agar tidak kelelahan saat tes push up adalah hindari kesalahan gerakan, karena percuma tidak akan di hitung sebagai nilai, tetapi malah membuang tenaga.
BAGAIMANA TIPS LOLOS TES JASMANI TNI
Hindari kesalahan push up seperti, tidak mendengarkan aba-aba, dada tidak menyentuh matras, dan lengan saat naik tidak lurus.
Tips dan strategi kuat push up agar mendapat nilai 100
- Lemaskan lengan dan jari secara pelan.
- Tengkurap pada matras, kemudian posisi tangan kiri dan kanan berada disamping badan. Seperti mau memulai push up pada umumnya.
- Posisi yang pas agar kuat push up adalah jaga posisi kaki tetap berdekatan, pangkal jari kaki harus menyentuh lantai (untuk pria) lutut menyentuh lantai (untuk wanita) dan letakkan telapak tangan diatas lantai lurus antara dada dan bahu. Pastikan tangan jangan terlalu lebar, tetapi hanya selebar dada.
- Mulai angkat tubuh dengan lengan sampai lurus, kemudian turunkan sampai dada menyentuh matras, tidak perlu hitung karena panitia akan menghitung. Peserta hanya fokus dengan gerakan.
- Sit Up
Sit Up adalah gerakan yang sangat mengandalkan kekuatan otot perut tujuannya memang untuk memperkuat otot perut posisi tangan di samping kepala pada saat ke belakang kedua siku membuka pada saat kedepan upayakan siku tangan kanan melewati lutut kaki kiri atau sebaliknya.
Cara sit up yang baik dan benar agar sukses lulus tes jasmani tni
- Persiapan latihan perut seperti sit up dan jogging sesering mungkin
- Letakkan tangan disamping kepala dengan jari menutup telinga.
- Saat naik gunakan otot perut dan bantuan lengan tetap di kepala untuk mengangkat badan dan pastikan siku tangan kanan melewati lutut kaki kiri atau sebaliknya. Lakukan ini hingga 40 kali, tapi ingat waktu hanya 1 menit.
- Jika gerakan point nomor 3 salah maka dipastikan tidak akan dihitung. hanya membuang tenaga saja.
- Berlatihlah setiap hari
BAGAIMANA TIPS LOLOS TES JASMANI TNI
- Lunges
Materi ini terhitung baru dalam rangkaian kegiatan Kesemaptaan B.
Gerakannya diawali dari sikap berdiri dengan kedua tangan bertolakpinggang, kaki kiri diajukan kedepan dan kaki kanan dibelakang membentuk kuda-kuda.
Selanjutnya apabila sudah ada aba-aba mulai kaki kanan diajukan kedepan dan kaki kiri ditarik kebelakang. Kegiatan tersebut dilaksanakan sebanyak mungkin dalam waktu 1 menit.
- Shuttle Run atau lari angka 8 secepatnya 3 putaran.
Ujian fisik garjas samapta B yang terakhir adalah lari menyerupai angka 8 / shutle run. Disini Peserta akan berlari membentuk angka 8 di antara dua tiang. Jarak lari angka 8 adalah 10 meter dengan 3 kali putaran. Kunci sukses lari angka 8 adalah berlatih lari sprint sekencang dan secepat – cepat nya.
Siapa yang mampu mencatatkan waktu tercepat, maka semakin bagus dan terbaik. Nilai 100 harus mencatatkan waktu 16,2 detik untuk pria dan 17, 2 detik untuk wanita dalam 3 putaran
Strategi agar nilai maksimal dalam tes lari angka 8, sebagai berikut :
- Fokus mendengarkan aba-aba, karena sedetikpun tidak boleh terlambat.
- Berdirilah disebalah kanan tiang pertama dengan kaki kekuatanmu (kiri/kakan) bebas. mana yang lebih kuat duluan.
- Ketika dengan “mulai/ya” larilah sekencang mungkin dengan langkah panjang sampai ketiang berikutnya tetapi jangan menyentuh tiang.
- Pastikan lari tidak salah arah, ambil jarak terdekat, dan jangan terpeleset.
- Untuk memutari tiang, teruslah berlatih untuk menemukan racikan yang pas kemampuanmu. karena kemampuan masing-masing berbeda, sesuaikan kenyamanan dan caramu sendiri yang pasti harus 3 putaran.
- Saat putaran ketiga disinilah kunci suksesnya lari sekuat mungkin, habiskan tenagamu.
- Gunakan sepatu yang tidak mudah terjatuh/licin.
Baca Juga : PERSYARATAN PENERIMAAN TARUNA AKMIL TAHUN 2022
Tes Postur Tubuh
Tes postur tubuh atau antropometri merupakan masih masuk kategori tes jasmani. Calon siswa akan gugur jika postur tubuh tidak layak. coba lihat anggota militer tni polisi pasti badannya tegap dan ideal. Jadi pastikan Peserta tidak cacat atau minum nya lebih banyak.
LOLOS JASMANI TNI
Tes postur tubuh meliputi:
- Tinggi/berat badan ideal/atletis
- Kaki O
- Kaki X
- Kepala miring kiri/kanan
- Bahu miring kiri / kanan
- Cara berjalan
- Cara berdiri
- Cara berbicara
- Telapak kaki
- postur tubuh bungkuk
- dan lain-lain
Tes Renang
Keterampilan berenang tidak dapat diperoleh secara instan Oleh karena itu calon peserta seleksi terutama yang belum dapat berenang harus memulai berlatih beberapa bulan sebelum pelaksanaan seleksi.
Harus diingat bahwa berlatih berenang Sebaiknya tidak dilakukan sendirian ajaklah teman atau pelatih Mengapa untuk menjaga kemungkinan terjadinya kecelakaan atau tenggelam.
Demikian Semoga bermanfaat bagi anda yang berminat untuk mendaftar menjadi anggota TNI. Tabel Garjas diambil dari https://pdfcoffee.com/tabel-penilaian-garjas-quotaquot-dan-quotbquot-pada-prajurit-pria-tni-ad-ta-2019-pdf-free.html